Pengaruh Bimbingan Belajar Orang Tua Terhadap Kemampuan Membaca Al-Qur’an Siswa Kelas VII Pada Mata Pelajaran Baca Tulis Qur’an (BTQ) Di MTs Al-Mukhtariyah Mande

Anisa Rahmawati, 2001005 (2024) Pengaruh Bimbingan Belajar Orang Tua Terhadap Kemampuan Membaca Al-Qur’an Siswa Kelas VII Pada Mata Pelajaran Baca Tulis Qur’an (BTQ) Di MTs Al-Mukhtariyah Mande. S1 Skripsi, Sekolah Tinggi Agama Islam Darul Falah Cihampelas Bandung Barat.

[thumbnail of (Cover).pdf] Text
(Cover).pdf - Published Version

Download (151kB)
[thumbnail of (Bab1).pdf] Text
(Bab1).pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (103kB)
[thumbnail of (Bab2).pdf] Text
(Bab2).pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (269kB)
[thumbnail of (Bab3).pdf] Text
(Bab3).pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (164kB)
[thumbnail of (Bab4).pdf] Text
(Bab4).pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (277kB)
[thumbnail of (Bab5).pdf] Text
(Bab5).pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (45kB)
[thumbnail of (Daftar Pustaka).pdf] Text
(Daftar Pustaka).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (57kB)
[thumbnail of (Lampiran).pdf] Text
(Lampiran).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Bimbingan belajar orang tua adalah suatu proses pemberian bantuan belajar yang dilakukan orang tua dalam membantu anak dalam pendidikannya, karena lingkungan keluarga adalah lingkungan terdekat dan paling berpengaruh dalam perkembangan kemampuan anak, terutama kemampuan membaca Al-Qur'an. Ketidakmerataan kemampuan membaca Al-Qur'an di kalangan siswa, yang dipengaruhi oleh bimbingan belajar orang tua bisa mempengaruhi nilai akademis siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh bimbingan orang tua terhadap kemampuan membaca Al-Qur’an siswa di kelas VII Mts Al-Mukhtariyah Mande. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif menggunakan metode deskriptif. Dalam penelitian ini mengambil populasi seluruh kelas VII yang berjumlah 229 siswa kemudian diambil sampel sebanyak 144 responden menggunakan teknik Random Sampling, teknik pengumpulan data dilakukan melalui angket dan nilai raport siswa. Berdasarkan temuan peneliti mengenai bimbingan orang tua didapatkan berada pada kategori sedang yaitu sebesar 33% dengan skor rata-rata sebesar 63. Kemudian kemampuan membaca Al-Qur’an didapatkan berada dalam kategori sedang, dengan nilai rata-rata 90 dan persentase 38%. Hasil penelitian ini menunjukkan bimbingan belajar orangtua memiliki pengaruh signifikan terhadap kemampuan membaca Al-Qur’an siswa, hal ini dibuktikan dengan persamaan regresi linear Y= 78.853 + 0,186 X, koefisien korelasi sebesar 0,186 dan koefisien determinasi sebesar 10,1. Demikian bimbingan belajar orang tua memberikan pengaruh 10,1% terhadap kemampuan membaca Al-Qur’an dan 89,9% lain dipengaruhi faktor lain. Dalam uji hipotesis menunjukkan nilai thitung 3,993 > ttabel 1,960 maka, Ha diterima dan Ho ditolak. Jadi dapat disimpulkan bahwa bimbingan belajar orang tua berpengaruh terhadap kemampuan membaca Al-Qur’an siswa di Mts Al-Mukhtariyah Mande.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords / Katakunci: Bimbingan belajar orang tua, kemampuan membaca Al-Qur’an, siswa
Subjects: A General Works > AC Collections. Series. Collected works
Divisi / Prodi: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Anisa Rahmawati
Date Deposited: 03 Sep 2024 10:10
Last Modified: 03 Sep 2024 10:10
URI: http://repository.staidaf.ac.id/id/eprint/979

Actions (login required)

View Item
View Item