Analisis Dampak Gadget Terhadap Kemampuan Baca Tulis Al-Qur’an Siswa SD Alam Qurani

Elsa Nurul Azizah, P2203036 (2025) Analisis Dampak Gadget Terhadap Kemampuan Baca Tulis Al-Qur’an Siswa SD Alam Qurani. S1 Skripsi, Sekolah Tinggi Agama Islam Darul Falah Cihampelas Bandung Barat.

[thumbnail of (Cover).pdf] Text
(Cover).pdf

Download (268kB)
[thumbnail of (Bab1).pdf] Text
(Bab1).pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (58kB)
[thumbnail of (Bab2).pdf] Text
(Bab2).pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (128kB)
[thumbnail of (Bab3).pdf] Text
(Bab3).pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (86kB)
[thumbnail of (Bab4).pdf] Text
(Bab4).pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (104kB)
[thumbnail of (Bab5).pdf] Text
(Bab5).pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (42kB)
[thumbnail of (Daftar Pustaka).pdf] Text
(Daftar Pustaka).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (74kB)
[thumbnail of (Lampiran).pdf] Text
(Lampiran).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (709kB)

Abstract

Perkembangan teknologi telah membawa perubahan signifikan dalam kehidupan sehari-hari, termasuk pada kalangan anak-anak sekolah dasar yang kini akrab dengan penggunaan gadget. Di satu sisi, gadget dapat memberikan hiburan dan kemudahan akses informasi, namun di sisi lain, penggunaan yang berlebihan dapat berdampak negatif terhadap perkembangan kognitif dan spiritual anak. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fenomena meningkatnya penggunaan gadget di kalangan siswa Sekolah Dasar Alam Qurani yang berdampak pada penurunan kemampuan baca tulis Al-Qur’an (BTA). Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif yang merupakan prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata - kata tertulis atau lisan dari orang - orang serta perilaku yang diamati. Riset kualitatif bersifat subjektif, peneliti harus turun langsung ke lapangan, melakukan wawancara, observasi lapangan, dan mencari sumber data, kemudian melakukan analisis, dan menyusun laporan. Penarikan sampel menggunakan teknik purposive sampling bukan mewakili populasinya, tetapi untuk mewakili informasinya. Pengumpulan data melalui wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi. Observasi menunjukkan bahwa sebagian besar siswa lebih banyak menghabiskan waktu menggunakan gadget untuk bermain game atau mengakses media sosial daripada berinteraksi dengan kegiatan religius seperti membaca dan menghafal Al-Qur’an. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kebiasaan penggunaan gadget siswa, kemampuan mereka dalam membaca dan menulis Al-Qur’an, serta dampak positif dan negatif yang ditimbulkan. Dengan menggunakan pendekatan teori perkembangan kognitif Piaget dan teori pembelajaran sosial Bandura, penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi guru, orang tua, dan pengambil kebijakan dalam mengelola penggunaan gadget serta mengoptimalkan pembelajaran Al-Qur’an di tingkat sekolah dasar.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords / Katakunci: Baca Tulis Al-Qur’an (BTA), Gadget
Subjects: A General Works > AC Collections. Series. Collected works
Divisi / Prodi: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: ELSA NURUL AZIZAH
Date Deposited: 15 Oct 2025 07:38
Last Modified: 15 Oct 2025 07:38
URI: http://repository.staidaf.ac.id/id/eprint/1421

Actions (login required)

View Item
View Item